22 Mar 2012





Yamaha kembali akan memperkenalkan produk terbaru untuk pasaran sepeda motor di Vietnam yaitu : Yamaha Nouvo SX 125 CC.Perubahan yang sangat signifikan terjadi pada Yamaha Nouvo SX 125 CC.
Perbedaan Nouvo SX 125 CC dari pendahulunya antara lain, menggunakan Teknologi injeksi YMJET-FI (Yamaha Mixture Jet-Fuel Injection) yang di control secara elektronik sehingga menghasilkan tenaga yang stabil.
Mengusung kapasitas mesin 125 CC 8000 rpm putaran / menit, torsi maksimum 10,5 Nm pada 6000 rpm putaran / menit dengan lampu depan halogen 55 watt pencahayaan.
Selain itu tersedia kapasitas ruang di bawah jok sepeda motor yang longgar sehingga mampu meyimpan helm besar serta lampu LED dan lampu rem ter pisah dari cluster lampu belakang. Untuk speedometer menggnakan system digital Multi Information Display.
Untuk warna pilihan yang tersedia untuk pangsa pasar di Vietnam Yamaha Nouvo 125 SX terdapat  7 warna pilihan termasuk 4 warna untuk versi standar, yaitu: putih, ungu, hitam dan merah. 3 pilihan untuk versi warna RC Sport yaitu kuning, merah dan putih.
Kapan akan dipasarkan di Indonesia, kita tunggu saja tanggal mainnya. Yang pasti dalam waktu dekat akan segera diluncurkan.

sumber: xaluan.com.